Stunting (kerdil) adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis terutama dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), penanganan stunting tidak hanya tugas bidang Kesehatan, tetapi juga menjadi tugas seluruh stake holder terkait termasuk pihak swasta, baik dari sisi penyediaan pangan yang bergizi, kualitas sanitasi, lingkungan bersih, dan beberapa hal lain yang menunjang atau mendukung intervensi pencegahan dan penurunan stunting. Penyelesaian maslah stunting tidak dapat dilaksnakan dalam waktu yang singkat, oleh sebab itu perlu dilakukan komitmen bersama dari seluruh pihak agar penanganan dilakukan terus menerus dan berkesinambungan.
Sebagaimana yang disebutkan diatas bahwa penanganan stunting tidak hanya tugas bidang Kesehatan, tetapi juga menjadi tugas seluruh stake holder terkait termasuk pihak swasta, komitmen dari pihak swasta dalam ikut serta melakukan intervensi pencegahan dan penurunan stunting terintegrasi di Kabupaten Kotawaringin Timur sangat diharapkan baik berupa pemberian makanan tambahan, infrastuktur maupun penyediaan air bersih dan sanitasi yang layak serta yang lainnya,
Berikut beberapa intervensi yang telah dilakukan oleh pihak swasta dalam intervensi pencegahan stunting.
![]() |
Pembangunan MCK dari PT HMBP di Dusun Rongkang Desa Natai Baru Kecamatan Mentaya Hilir Utara |
![]() |
Pembangunan Water Treatment (Penjernih Air) dari PT. Mustika Sembuluh (Wilmar Group)di Desa Pondok Damar Kec. Mentaya Hilir Utara |
Sesuai data yang diterima oleh Sekretariat KP2S Kabupaten Kotawaringin Timur, keikutsertaan pihak swasta dalam intervensi pencegahan dan penurunan stunting masih terbilang rendah, hanya ada beberapa perusahaan yang ikut terlibat didalam intervensi dan hal ini tentu saja perlu terus kita dorong agar pihak swasta tersebut tergerak untuk ikut serta didalam intervensi pencegahan dan penurunan stunting.
![]() |
Bantuan Pemberian Makanan Tambahan dan Pemberian Insentif Kader Posyandu oleh PT Rimba Makmur Utama di Desa Seragam Jaya Kecamatan Seranau |
Pemerintah Kabupaten kotawaringin Timur juga sangat berterima kasih kepada pihak swasta yang telah berkomitmen untuk ikut serta didalam intervensi pencegahan dan penurunan stunting.
|
Pemberian bantuan dari PT Swadaya Sapta Putra (SSP) berupa kelengkapan peralatan untuk Posyandu dan makanan tambahan di desa Bejarau Kecamatan Parenggean |